Persaingan di segmen Sport Utility Vehivle (SUV) kompak semakin ketat membuat konsumen memiliki banyak pilihan mobil. (Foto: Dok iNews.id)
JAKARTA – Persaingan di segmen Sport Utility Vehicle (SUV) kompak semakin ketat membuat konsumen memiliki banyak pilihan mobil. Pabrikan tak lagi pelit menghadirkan fitur dan teknologi pada kendaraannya demi memikat konsumen.
Segmen ini telah dihuni Mitsubishi XForce, Toyota Yaris Cross, Suzuki Grand Vitara, Honda HR-V, Hyundai Creta dan Wuling Alvez. Ini menjadikan persaingan di segmen SUV lima penumpang tersebut semakin sengit.
Sebagai salah satu di segmen ini, Alvez membenamkan teknologi Internet of Vehicle (IoV). Fitur ini dapat menghubungkan kendaraan dengan ponsel melalui aplikasi My Wuling+. Ini menjadikan pemilik mobil bisa mengontrol kendaraannya melalui ponsel.
Alvez juga fitur memiliki terbaru, yakni Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE). Ini mencakup Wuling Remote Control App, fitur perintah suara berbahasa Indonesia (WIND) dan Advanced Driver Assistance System (ADAS).
Seperti yang diungkapkan Asri, pengguna Wuling Alvez yang berdomisili di Cibubur, Jakarta. Dia sudah menggunakan Wuling Alvez tipe EX selama kurang lebih setahunan. Tercatat, angka yang tertera pada panel Odometer mencapai 52 ribu kilometer.
Selama pemakaian, dia mengaku terkesan pada interior, fitur-fitur, serta konsumsi bahan bakar minyak (BBM) dari SUV kompak tersebut. “Saya pilih Alvez karena interiornya bagus dan fiturnya lengkap,” ujar Asri saat berbincang dengan media.
Menurutnya, salah satu fitur yang paling disukai adalah teknologi Advanced Driver Assistance Systems atau ADAS. “Fitur ini sangat membantu saat di jalan tol,” kata Asri.
Secara dimensi, Alvez memiliki kabin luas dengan dimensi panjang 4.350 mm, lebar 1.750 mm, dan tinggi 1.610 mm, dengan wheelbase 2.550 mm. Velg alloy 16 inci memberikan tampilan tangguh dan sporty.
Jakarta, 14 Oktober 2023 – Wuling Motors (Wuling) melalui compact SUV pertamanya, Alvez, sukses mendapatkan apresiasi di kancah otomotif Tanah Air. Compact SUV yang diluncurkan pada Februari 2023 lalu ini meraih Best Value Car Award dalam ajang Carvaganza Editors’ Choice Award 2023 yang berlangsung kemarin... selengkapnya
Setiap pemilik kendaraan perlu mengetahui cara membersihkan mika lampu mobil. Mika lampu yang kotor atau buram dapat mengurangi efisiensi lampu mobil. Ini berarti cahaya lampu tidak akan mencapai jarak yang seharusnya, membuat kendaraan kurang terlihat oleh pengemudi lain. Selain itu,... selengkapnya
JAKARTA – Persaingan di segmen Sport Utility Vehicle (SUV) kompak semakin ketat membuat konsumen memiliki banyak pilihan mobil. Pabrikan tak lagi pelit menghadirkan fitur dan teknologi pada kendaraannya demi memikat konsumen. Segmen ini telah dihuni Mitsubishi XForce, Toyota Yaris Cross,... selengkapnya
Belum ada komentar